Penerapan IT di setiap perusahaan harus
diselaraskan dengan strategi dan tujuan bisnis perusahaan. Keselarasan antara
penerapan IT dengan strategi dan tujuan bisnis perusahaan dapat dicapai melalui tata
kelola IT yang baik. Tata kelola IT adalah sebuah kerangka kebijakan, prosedur dan kumpulan proses-proses
yang bertujuan untuk mengarahkan dan mengendalikan perusahaan dalam rangka
pencapaian tujuan perusahaan dengan memberikan tambahan nilai bisnis, melalui
penyeimbangan keuntungan dan resiko TI beserta proses-proses yang ada di
dalamnya.
Terdapat 5 area yang penting diperhatikan dalam tata kelola TI yaitu
:
- keselarasan strategi bisnis dan strategi TI,
- IT Value Deliver,
- manajemen
resiko,
- pengukuran kinerja dan
- manajemen sumber daya TI.
Setiap area ini
mempunyai standard pengaturan yang diuraikan dalam panduan COBIT. (ITGovernance
Institute, 2007).
COBIT (Control Objectives for Information and
related Technology) adalah sebuah kerangka "good practice"
yang diperkenalkan oleh ISACA dan ITGI untuk penerapan IT Governance,
COBIT dibuat untuk menjembatani antara risiko bisnis, kebutuhan kontrol, serta
permasalahan-permasalahan teknis bagi para auditor, manajemen, dan pengguna.
Kerangka kerja COBIT mengidentifikasi 34 proses TI yang dikelompokkan ke dalam
4 domain utama, yaitu domain
- Planand Organize (PO),
- Acquire and
Implement (AI),
- Deliver andSupport (DS), dan
- Monitor and Evaluate
(ME).
FOLLOW and JOIN to Get Update!
Social Media Widget SM Widgets
Demo Blog NJW V2 Updated at:
Sunday, July 03, 2016
0 komentar:
Post a Comment
thanks :)